Dalam kesempatan kali ini saya akan tunjukkan kepada kalian bagaimana cara memberikan efek gambar langit 360 derajat pada background model dengan menggunakan gambar HDRI ketika saat melakukan rendering Pada ArchiCad
Untuk menghasilkan gambar render menjadi se nyata mungkin, salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah dengan memberikan efek gambar langit pada background model yang akan kita render. Selain itu juga dengan memberikan efek gambar langit pada model, akan membuat model yang kita buat lebih tampak hidup dan menarik.
Untuk dapat memberikan efek gambar langit pada background model ketika melakukan rendering bisa kalian lakukan dengan cukup mudah pada ArchiCad rendering . Berikut langkah-langkah untuk melakukannya
- Pertama Pilih Document>Creative Imaging>PhotoRendering Setting
- Kemudian pada menu setting klik dan pilih Environment.
- Pada menu Environment klik tanda panah dan pilih HDRi Sky
- Setelah itu masukkan gambar langit HDRi dengan mengikuti perintah seperti pada gambar dibawah
- Jika gambar sudah dipilih, lalu lakukan pengaturan gambar langit apabila dirasa ada yang kurang pas.
- Jika semua sudah pas maka lakukan rendering dah lihatlah hasilnya.
Hasil render Tanpa efek langit
Hasil render dengan efek langit
/* www.3dbagus.com
No comments:
Post a Comment